Sekilas Pengetahuan Mengenai Super Komputer SuperKomputer adalah perangkat komputer yang memiliki kecepatan pemrosesan data mencapai ra...

Sekilas Pengetahuan Mengenai Super Komputer

SuperKomputer adalah perangkat komputer yang memiliki kecepatan pemrosesan data mencapai ratusan hingga jutaan  kali diatas komputer biasa. Superkomputer pertama diciptakan sekitar tahun 1960 oleh Alm. Seymour Cray melalui perusahaan super komputer bernama CDC ( Control Data Corporation ) yang menjadi perusahaan terkemuka yang menguasai pasar komputer pada tahun 1970 an.
Setelah berhenti dari CDC, Seymour kemudian mendirikan perusahaan dengan namanya sendiri, Cray Research
dengan membentuk desain nya sendiri untuk model super komputer yang diciptakannya. Perusahaan Cray Research ini menjadi raja dibidang super komputer hampir selama 3 dekade sejak tahun 1965 hingga 1990. Selama periode tersebut mulai ditemukan komputer kecil (cikal bakal komputer pribadi yang masyarakat gunakan saat ini). Di era modern saat ini Cray Inc. tetap menjadi perusahaan terkemuka dengan spesialisasi dibidang superkomputer, disamping nama-nama besar lainnya seperti IBM dan HP yang menjadi pesaing terdekatnya.

SuperKomputer dan Fungsi Kegunaannya

Dengan kecepatan pengitungan datanya yang luar biasa cepat, superkomputer dipergunakan dalam pemrosesan data untuk kebutuhan seperti badan meteorologi dan geofisika untuk prakiraan cuaca, riset terhadap global warming, untuk pemrosesan data ( rendering ) pada detil dan fisik pembuatan kapal terbang, simulasi peledakan senjata nuklir, riset pemodelan molekul, analiskrip dan lain-lain yang umumnya dimaksimalkan oleh para pakar sains ataupun dalam dunia militer.

3 Tipe SuperKomputer Tercepat

Kemampuan yang dimiliki oleh super komputer memungkinan pengguna untuk melakukan multi progressing melalui berbagai tugas secara pararel yang juga sanggup untuk melakukan detil-detil pemrosesan data yang rumit sehingga penggunaan spek ini umumnya dipergunakan untuk menghitung analisis data dalam jumlah yang sangat besar jumlahnya. Memori yang digunakan dalam superkomputer ( umumnya dikenal RAM ) sangatlah berbeda dengan memori pada komputer umumnya karena dibuat dengan arsitektur khusus yang dapat mendukung bandwidth yang tinggi dengan komponen dan hierarki khusus. Hingga saat ini, terdapat 3 superkomputer tercepat antara lain:
K Computer yang diproduksi oleh perusahaan jepang Fujitsu yang dibuat pada Juni 2011. Kemampuan komputer ini dapat melakukan penghitungan data mencapai  8162 petaFLOP atau hampir setara dengan 1000.000 milyar data angka (Flop) per-detik! Sebagai perbandingan yang dapat diterima oleh kemampuan komputer pribadi sekelas Pentium IV 1.3GB adalah hanya sekitar 1 milyar gigaFLOP/detik). Dalam situs resminya menyebutkan bahwa K Computer memiliki 80.000 CPU didalamnya
Tianhe-I adalah superkomputer tercepat kedua dengan kecepatan mencapai 2.566 petaFLOP. Superkomputer ini dimiliki oleh negara RRC yang dibuat oleh National Supercomputing Center Tianjin pada oktober 2010
sekilas-mengenai-super-komputer_tianhe-1
Sedangkan SuperKomputer yang saat ini dimiliki oleh Amerika Serikat berkode nama Jaguar yang dibuat oleh perusahaan asal yaitu Cray Inc. pada tahun 2009 dengan kecepatan mencapai 1.759 petaFLOP.
sekilas-mengenai-super-komputer_jaguar
Bagaimana dengan superkomputer pertama yang diciptakan oleh Cray Seymour pada tahun 1960-1970 an yang lalu? Superkomputer pertama yang bernama Cray-1 memiliki kecepatan hingga 1000.000 megaFlop. Sangat jauh memang bila dibandingkan dengan komputer pribadi dipergunakan saat ini dirumah anda seperti I5 atau I7, namun kemampuan prosesor seperti itu sudah merupakan kapasitas yang sangat luar biasa saat itu. Indonesia pada era BJ Habibie pernah mengajukan proposal untuk pembelian sebuah unit SuperKomputer dari Amerika Serikat, namun ditolak oleh negara tersebut.
Demikianlah Sekilas pengetahuan mengenai super komputer. :-)

0 komentar: